Sabtu, 26 November 2011

APBD Lampura 2012 Defisit

Kotabumi, HL - Anggaran Pendapatan Belanja Daerah 2012 Kabupaten Lampung Utara (Lampura) mengalami defisit sebesar Rp. 16 miliar. Hal tersebut diungkapkan Kabid Anggaran Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Daerah (DP2KA), Sodikin, Jum’at (25/11). Menurut dia, pada tahun 2012 nanti, pengeluaran Lampura mencapai Rp. 915, 396 milar. Sedangkan pendapatan Lampura diperkirakan hanya mencapai Rp. 898,466 miliar saja. "Ini berarti terjadi defisit, yakni sekitar Rp. 16 miliar," urai dia. 
 


Dijelaskan Sodikin, pendapatan itu berasal dari Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp. 13, 234 miliar, pendapatan dari dana perimbangan sebanyak Rp. 790,397 juta, dan pendapatan daerah yang sah sebesar Rp. 94,951 juta. Sedangkan, pengeluaran terbesar yakni untuk belanja tidak langsung sebesar Rp. 602,4 miliar, dan sisanya belanja langsung sebesar Rp. 312,9 miliar. "oleh karena itu, guna menutupi defisit tersebut, Pemkab Lampura akan menggunakan sisa Lebih pembiayaan anggaran," papar dia seraya mengatakan bahwa saat ini Pemkab Lampura telah menyerahkan nota keuangan Kebijakan Umum Anggaran - Prioritas Plafon Sementara (KUA-PPAS). Setelah itu, barulah dilakukan pembahasan antara tim anggaran eksekutif dan legislatif.HLD-28

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...