Kamis, 29 Maret 2012

POLRES LAMPURA KURANG PERSONIL TANGANI BEGAL


Kotabumi, HL – Maraknya aksi pembegalan diwilayah Kabupaten Lampung Utara (Lampura) membuat prihatin semua pihak. Menyikapi kondisi itu, DPRD setempat menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Kapolres Lampura AKBP. Frans Sentoe, S.I.K., diruang rapat DPRD, Kamis (29/3). Sayangnya, rapat yang digelar serta dihadiri oleh salah satu perwakilan masyarakat desa Papan Rejo Kecamatan Abung Timur Lampura itu belum menghasilkan keputusan yang memuaskan pihak masyarakat. Pasalnya, rapat tersebut akan ditindak lanjuti dalam rapat berikut yang akan menghadirkan Forkopimda dan pihak terkait lainnya.

AKSI TOLAK KENAIKAN BBM KIAN GENCAR



Kotabumi,HL- Aksi penolakan atas kenaikan BBM yang akan diberlakukan 1 April mendatang terus menuai penolakan di seluruh pelosok Daerah di Indonesia dengan melakukan aksi turun dijalan. Hal serupa yang terjadi di Lampung Utara (Lampura) khususnya, Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Perhimpunan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Lampura, Kamis (29/3) sekitar pukul 09.30 WIB, memulai dengan aksi menduduki Stasiun Kereta Api (KA) Kotabumi. Itu dilakukan, sebagai salah satu bentuk penolakan terhadap rencana pemerintah menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) pada awal April mendatang

DPRD AKUI APBD CACAT HUKUM


Kotabumi, HL – Polemik Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Lampung Utara (Lampura) tahun 2012 semakin memanas. Setelah sebelumnya, pihak Praktisi Hukum dan Akademisi setempat menyatakan bahwa APBD Lampura 2012 cacat hukum kini pernyataan serupa kembali mencuat.

Rabu, 28 Maret 2012

PRAKTISI PERTANYAKAN DANA MTQ


Kotabumi, HL – Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-39 yang menggunakan dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Lampura tahun 2012 sebesar Rp. 250 juta dikritisi oleh praktisi hukum dan Advokat, Karzuli Ali. Ia menilai penggunaan dana itu belum tepat disaat APBD Lampura masih bermasalah alias cacat hukum seperti ini.

DPRD UTAMAKAN BIMTEK DARIPADA KEAMANAN


Kotabumi, HL – DPRD Lampung Utara (Lampura) terkesan kurang peka terhadap kepentingan masyarakat setempat. Sebab, kalangan wakil rakyat itu lebih mementingkan kunjungan kerja (Kunker) dan bimbingan tekhnologi (Bimtek) daripada membahas permasalahan keamananan diwilayah tersebut yang sudah meresahkan masyarakat.

LAGI, APBD LAMPURA DISOAL

Kotabumi, HL – Fraksi Demokrat DPRD Lampung Utara (Lampura) mempertanyakan keabsahan Peraturan (Perda) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Lampung Utara (Lampura) 2012 yang telah ditetapkan beberapa waktu lalu. “Fraksi Demokrat akan mengklarifikasi kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Lampura terkait penetapan APBD itu,” kata Sekretaris Fraksi
Demokrat DPRD Lampura, Rabu (28/3).

TARIF ANGKOT NAIK 30%

Kotabumi, HL - Rencana kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) tentunya berdampak pada rencana kenaikan pada harga ongkos angkutan umum khususnya di Lampung Utara (Lampura). Kenaikan ongkos angkutan umum meski belum secara resmi namun sudah dipastikan mencapai 30 persen.

Selasa, 27 Maret 2012

APBD LAMPURA TERNCAM DIBATALKAN

 Kotabumi, HL - Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Lampung Utara (Lampura) tahun 2012 senilai Rp. 922.444.346.045 terancam dibatalkan oleh Gubernur Lampung karena dinilai tidak sesuai dengan peraturan yang berlaku alias cacat hukum. Hal ini diungkapkan Akademisi STIH Muhammadiyah Kotabumi, Salis M. Abduh.

BEGAL MERAJALELA DIBUMI LAMPURA

Kotabumi, HL - Dampak psikologis yang dirasakan masyarakat akibat maraknya aksi pembegalan hingga menimbulkan korban jiwa dan harta benda, semakin membuat masyarakat dihantui rasa ketakutan. Baru-baru ini, salah satu wartawan media cetak di Lampung Utara (Lampura) berinisial Ags (35) ditembak mati oleh kawanan pelaku begal di Desa Beringin, Kecamatan Abung Kunang, Kabupaten Lampura, kamis malam (22/3) sekitar pukul 22.30 wib.

BEGAL KURAS HARTA HERJONI

Kotabumi, HL - Kabupaten Lampung Utara (Lampura) sepertinya tak luput dari aksi pembegalan. Tercatat, hampir setiap hari ulah para kawanan tersebut terus meresahkan pengendara motor, dan mereka juga tak mengenal profesi korban. 

TNI SIAP BANTU ATASI BEGAL

Kotabumi, HL – Meskipun terkesan terlambat, akhirnya Pemerintah Kabupaten Lampung Utara (Lampura) dan Kodim 0412 setempat sepakat untuk membantu Polres Lampura dalam menekan aksi begal diwilayah
tersebut. Pasalnya, aksi sadis kawanan  begal diwilayah Kabupaten Lampung Utara (Lampura) telah menebarkan teror psikis masyarakat Lampura.

HASNAN TEWAS TERJATUH DARI KERETA

Kotabumi, HL- Warga Kelurahan Sribasuki, Kotabumi Lampung Utara (Lampura) digegerkan dengan penemuan mayat yang tergeletak di pinggir rel, tepatnya jembatan rel kereta api, Kali Umban, Kotabumi, Senin (26/3) sekitar pukul 06.00 WIB. 

Jumat, 23 Maret 2012

Kadisdik Lecehkan DPRD Lampura

Kotabumi, HL - Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik), Lampung Utara (Lampura), Zulkarnain benar - benar telah melecehkan DPRD setempat. Pasalnya, Kadisdik Lampura tersebut terbukti telah berdusta saat menyatakan bahwa dirinya tidak pernah meminta setoran yang mencatut nama DPRD Lampura kepada distributor.

Begal Marak, Yusrizal Geram

Kotabumi, HL - Maraknya aksi Pembegalan yang selalu terjadi di wilayah hukum Polres Lampung Utara (Lampura) membuat prihatin Ketua DPRD Lampura Yusrizal, ST. Menyikapi kondisi tersebut pihaknya dalam waktu akan mengundang Kapolres Lampura, AKBP. Frans Sentoe, S.I.K. “Kita akan undang Kapolres untuk membahas masalah keamanan didaerah ini,” ujar Yusrizal, Rabu (21/3). 

APBD Lampura Dinilai Cacat Hukum II

Kotabumi, HL - Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Lampung Utara (Lampura) tahun 2012 yang dilakukan tanpa melalui rapat paripurna dinilai cacat hukum karena bertentangan dengan Permendagri nomor 13 tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah.

60 Persen Hutan Lampura Rusak

Kotabumi, HL - Sebanyak 60 persen dari 29.100 hektare hutan di Kabupaten Lampung Utara mengalami kerusakan. Hal ini berdasarkan data di Dinas Kehutanan dan Perkebunan, Lampura. "Sekitar 17.460 hektar hutan yang rusak," jelas Kasi Pengamanan Hutan, Dishutbun Lampura, Maryadi, mewakili Kadishutbun Lampura, Amran Yazid, Rabu (21/3). 

Rabu, 14 Maret 2012

PENETAPAN APBD LAMPURA 2012 PENUH INTRIK


Kotabumi, HL - Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2012 Kabupaten Lampung Utara (Lampura) yang sempat menjadi polemik hingga terjadi perang dingin antara Eksekutif dan Legislatif, ternyata kini Perda tentang APBD Lampura telah ditetapkan. Namun, nampaknya penetapan Perda itu sendiri akan dapat memicu konflik baru antara eksekutif dan Legislatif.

Selasa, 13 Maret 2012

GALI LUBANG 1 METER, DUA PENGHUNI RUTAN KOTABUMI KABUR

Kotabumi, HL - Dua penghuni Rumah Tahanan Negara (Rutan) kelas II B Kotabumi, Lampung Utara (Lampura) Kabur, Selasa (13/3) sekitar pukul 07.00 WIB dengan menggali lubang sedalam satu meter.

Kamis, 08 Maret 2012

PASCA PUTING BELIUNG, SDN 3 TANJUNG AMAN BELUM DIBANTU

KOTABUMI, HL - Renovasi SDN 3 Tanjung Aman Kecamatan Kotabumi Selatan Lampung Utara (Lampura) hingga saat ini tidak ada kejelasan. Sekolah yang beberapa waktu lalu diamuk puting beliung itu kondisinya masih sangat memprihatinkan. Belum ada tanda-tanda akan diperbaiki, meski pasca musibah itu Bupati Lampura Zainal Abidin telah menegaskan perbaikan sekolah tersebut akan dilakukan segera. Akibatnya,keluhan dari berbagai pihak pun mulai bermunculan.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...